Jumat, 31 Oktober 2025   |   Sabtu, 9 Jum. Awal 1447 H
Pengunjung Online : 0
Hari ini : 2.260
Kemarin : 159.605
Minggu kemarin : 1.301.231
Bulan kemarin : 11.308.505
Anda pengunjung ke 105.216.314
Sejak 01 Muharam 1428
( 20 Januari 2007 )
AGENDA
  • Belum ada data - dalam proses

 

Berita

21 november 2011 07:20

Festival Kebudayaan Internasional di Jababeka

Festival Kebudayaan Internasional di Jababeka

Jakarta - Sebuah festival yang menghadirkan pementasan budaya berbagai negara digelar di kawasan industri dan hunian Jababeka, Cikarang, Jawa Barat.

Festival yang bertajuk "Jababeka International Cultural Festival" ini digelar di kawasan Indonesia Movieland selama tiga hari, 18-20 November. Sejumlah kesenian tradisi dari Indonesia, China, Brunei Darussalam, Jepang, Vietnam dan Korea ditampilkan.

Dengan mengusung tema acara "The Power of Culture" sejumlah kegiatan digelar seperti pertunjukan musik, tarian, hingga festival makanan tradisional dan modern. 

Direktur Infrastruktur Jababeka Hyanto Wihadhi mengungkapkan festival kebudayaan ini merupakan upaya untuk mempromosikan kekayaan budaya dari berbagai negara dengan melakukan berbagai pertunjukan budaya kepada masyarakat.

Ia menyebutkan selain bermukim warga lokal, Jababeka kini dihuni sekitar 10 ribu ekspatriat dari berbagai negara. Ia berharap kegiatan festival budaya berbagai negara ini dapat mempertemukan dan membangun hubungan yang saling memahami.

"Banyak warga ekspatriat tentunya akan ada beragam budaya. Kami berharap masyarakat ekspatriat dan warga Bekasi dan sekitarnya bisa saling mengenal kebudayaan dari berbagai negara," katanya.

Sumber: http://www.antaranews.com
Foto: http://majalahtren.wordpress.com


Dibaca : 3.017 kali.

Tuliskan komentar Anda !